“TANGGUNG JAWAB SEORANG PENDOSA”
21 JANUARI 2017 TULISANKITA TINGGALKAN KOMENTAR SUNTING
Fardan dan Hikmah
Ringkasan Untuk Hari Esok “Tanggung Jawab Seorang Pendosa”
Ya Allah, jika memang ini adalah jalan pilihan yang engkau berikan kepadaKu, insya allah saya belajar untuk menerima semua ini, sudah berbagai cara saya lakukan “menentukan pilihan sendiri” tapi apadaya semua tetap kembali Kepada-Mu wahai TuhanKu.
Saat ini berilah kami kekuatan dan keberanian untuk menyampaikan ini kepada mereka yang kami sayangi dan yang menyayangi kami serta yang membanggakan kami selama ini, Ya Allah jika ini pilihan yang Engkau tunjukkan kepadaku “insya allah saya akan menerimanya dengan Bismillah” maafkan diri hambamu ini yang selalu merebut takdirnya sendiri, maafkan diri hambamu ini yang selalu menjalankan rencanannya sendiri, tanpa hamba sadari Engkau telah mempersiapkan Taqdir dan Rencana untuk Hambamu ini , Saya yakin dan percaya bahwa Rencan yang Engkau berikan kepada Hamba di dunia ini “Insya Allah semua Berkah Ya Allah”. amiiin
“Ya Allah saya menuliskan ini, karena saat ini saya dalam kebingungan melihat situasi ini”. Maafkan diri Hamba ini, yang selalu mengeluh Kepada-Mu Ya Allah, sementara hamba jarang melakukan apa yang telah Engkau perintahkan.
“Maafkan hamba Ya Allah”
Malam Hari ini tepatnya tanggal 21 Januari 2017, Hamba berdoa agar “Suatu Hari dan Suatu saat” Hamba mulai menjalankan kesehari-harian hamba dengan penuh senyuman,canda dan tawa, “insya allah”
“Melepaskan semua permasalahan selama beberapa bulan ini, karena saya telah melakukan kesalahan besar terhadapnya” maka dengan izinmu Ya Allah , saya bertanggung jawab atas semua kesalahan yang telah saya lakukan, jujur dengan penuh rasa takut saya mengahadapi semua ini, tapi hamba yakin bahwa inilah jalan yang terbaik yang telah Engkau berikan Kepada Hambamu ini “Ya Allah”
Penuh rasa tangis, air mata yang berjatuhan membasahi tulisan ini, Jujur Hamba sangat takut Ya Allah, begitu berat rasanya Ku langkahkan kakiku, apapun yang terjadi “saya siap menerima kosekuensi dari Dua Bela Pihak Keluarga” berilah saya sedikit rasa keberanian untuk mengambil keputusan, karena saya harus bertanggung jawab atas semua yang telah saya lakukan.
“Berilah Hamba Jalan Terbaik Ya Allah”
Amiiin Ya Robbal Alamin …
Dari Ku yang Berdosa Kepada Mu
“Fardan”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar